LAPORAN AKHIR 1 MODUL 1

 





1. Alat dan Bahan [Kembali]


LED 



Seven Segment

  
            

Modul Arduino




Kabel USB


Resistor
    
2. Rangkaian Simulasi [Kembali]







3. Prinsip Kerja Rangkaian [Kembali]
    
Kaki-kaki pada 7 Segment (common anoda) dihubungkan ke kaki-kaki arduino. Konfigurasi pin yang dihubungkan yaitu kaki A dengan 9, B dengan 8, C dengan 7, D dengan 6, E dengan 5, F dengan 4, G dengan 3, DP dengan2, dan pin com dengan Vcc. Lalu pada rangkaian menggunakan dua buah LED yang berwarna merah dan kuning yang dihubungkan pada pin 10 dan 11. Seven segment akan aktif jika diberi logika HIGH. Setelah komponen-komponen dirangkai, maka akan diinputkan program ke dalam arduino. Program yang diinputkan yaitu menampilkan angka 1,7,2,8,2,0,1,1 pada seven segment dan LED kuning akan menyala ketika menampilkan angka pertama sampai terakhir, jika output sudah menampilkan semua angka maka LED kuning dan seven segment akan mati dan LED merah akan hidup.

4. Video Rangkaian [Kembali]




 
5. Analisa [Kembali]

1. Analisa bagaimana pengaruh besar resistor terhadap cahaya LED ?Jelaskan menggunakan rumus  atau ilustrasi !
-->  LED memiliki arus maju (forward current) maksimum yang cukup rendah sehingga diperlukan sebuah resistor sebagai pembatas agar arus yang melewati LED tidak melebihi batas maksmium arus LED itu sendiri . Jika tidak LED akan mudah terbakar
    Setelah mengetahui Tegangan (Vled) dan arus (Imax) untuk LED maka kita dapat menghitung nilai resistor yang diperlukan untuk rangkaian LED agar LED tidak rusak karena kelebihan arus dan tegangan.

2. Apakah bisa menggunakan pin Analog (A0-A5) untuk mengeluarkan output digital?  Jelaskan alasannya!
-->  Pin Analog pada arduino (A0-A5) dapat digunakan untuk input dan output digital. Hal ini dikarenakan pin Analog pada arduino terhubung dengan Analog-to-digital Converter (ADC) yang memungkinkan mengubah nilai analog berbentuk sinyal Voltase ke dalam bentuk digital/angka supaya nilai analog ini dapat digunakan dengan lebih mudah . Pin digital hanya dapat mengenali sinyal 0 volt sebagai nilai LOW dan 5 volt sebaa=gai nilai HIGH, sedangkan pin analog mengenali sinyal pada rentang nilai voltase.

3. Analisa apa maksud dari pin common pada seven segment? apa yang terjadi jika salah satu pin common tidak dihubungkan ?  Jelaskan mengapa hal tersebut terjadi?
-->  Pin common pada seven segment merupakan pin untuk pemakaian bersama. Pin common tergantung pada jenis seven segmment. Jika tipe common anoda, kaki anoda dari kumpulan LED akan dijadikan satu dan dihubungkan dengan Vcc sehingga diperlukan tegangan negatif untuk menyalakannya, sedangkan tipe common cathode kaki cathode dijadikan satu dan dihubungkan ke ground sehingga memerlukan tegangan positif untuk menyalakannya. Oleh karena itu, jika salah satu pin common tidak dihubungkan maka kumpulan dari pada pin common akan tidak menyala


6. Link Download [Kembali]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

BAHAN PRESENTASI INI DIBUAT UNTUK MEMENUHI TUGAS MATA KULIAH ELEKTRONIKA Oleh : Zahran Maharandi 2010952055 Dosen Pengampu : Dr. Darwison, M...